Danramil 0824/05 Sumberjambe Bersama Muspika kuti Jember Syariah Adventure, Olah Raga Sambil Beramal

    Danramil 0824/05 Sumberjambe Bersama Muspika kuti Jember Syariah Adventure, Olah Raga Sambil Beramal

    JEMBER -  Sepeda Santai yang digelar oleh Komunitas bersepeda di Desa Sunberjambe Kecamatan Sumberjambe Kabupaten Jember, yang bertujuan untuk penggalangan dana pembangunan masjid Al Inayah sungguh merupakan ide brilian, dengan kegiatan diberinama Jember Syariah  Adventure, menempuh jarak sekitar 20 Km,  dengan start dan finish di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Sumberjambe. Pada Minggu 15/05/2022.

    Pengibaran bendera start oleh Muspika Sumberjambe diantaranya Danramil 0824/05 Sumberjambe Kapten Inf M Hari Yuwono, Camat dan Kapolsek, dengan peserta sekitar 800 orang.

    Danramil 0824/05 Sumberjambe Kapten Inf M Hari Yuwono saat dimintai pendapatnya pada Senin 16/05/2022,  terkait kegiatan tersebut menyatakan,  bahwa kegiatan ini sangat bagus sekali, kita berolah raga dengan banyak manfaat, disamping untuk sehat, kita juga beramal dan berwisata.

    Karena para peserta di suguhkan route yang menarik dengan melintasi air terjun Tujuh Bidadari  yang menjadi salah satu icon wisata desa Sumberjambe. Jelas Danramil 0824/05 Sumberjambe.

    Dandim 0824/Jember Letkol Inf Batara C Pangaribuan dalam konfirmasinya sangat mendukung kegiatan tersebut, ini merupakan ide kreatif dalam melaksanakan pembangunan masjid dengan model penggalangan dana melalui sepeda santai.

    Disamping membantu program pemerintah memasayarakatkan olah raga dan mengolahragakan masyarakat, kegiatan ini mengandung wisata dan amal. Ini dapat menjadikan contoh bagi kita semua. Jelas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)

    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Antisipasi Penyebaran Wabah PMK, Dinas Peternakan...

    Artikel Berikutnya

    Jam Komandan, Dandim 0824/Jember Sampaikan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Permendikbudristek 44/2024: Dorong Profesionalisme dan Kesejahteraan Dosen
    Konsekuensi Hukum bagi Jurnalis yang Lakukan Framing, Fitnah, dan Informasi Menyesatkan dalam Publikasi Opini
    Akibat Hukum Jurnalis Berpihak: Ketika Etika dan Hukum Dilanggar demi Kepentingan
    Rekognisi Profesor Melalui Kolaborasi Internasional Universitas Mercu Buana - Universiti Tun Hussein Onn Malaysia
    Lembaga Advokasi Konsumen DKI Jakarta Somasi Apartemen Green Cleosa Ciledug

    Ikuti Kami